Kronologi Kebakaran Rumah Makan Cobek Uleg

Kronologi Kebakaran Rumah Makan Cobek Uleg, Berawal Bakar Sampah Kabel

Kebakaran melanda rumah makan Cobek Uleg di Babelan Bekasi

 Kebakaran melanda sebuah Rumah Makan Cobek Uleg Marlindra yang berlokasi di Jalan Ujung Harapan, Kelurahan Bahagia, Kecamatan Babelan, Kabupaten Bekasi, Sabtu (15/3/2025).

Kebakaran itu bermula kala Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Bekasi mendapat laporan kebakaran sejak pukul 08.57 WIB.

“Kita dapat laporan, yang kebakaran ini rumah makan cobek ulek di Ujung Harapan,” kata Komdan regu pemadaman, Dinas Damkar Kabupaten Bekasi, Hasto Adi saat dihubungi wartawan, Sabtu (15/3/2025).

Dalam kejadian trsebut, kebakaran diduga dipicu dari aktivitas warga yang kurang memperhatikan saat sedang membakar sampah kabel.

“Diperkirakan asal mula api dari kebakaran sampah yang berada di samping nya itu ada rongsok dan dia lagi ngebakar kabel sama benda yang ada (sisa) timahnya,” katanya.

Hasto menyebut, hembusan angin pada Sabtu pagi itu cukup tinggi, sehingga api mudah menyebar ke rumah makan itu dan langsung melalap bangunan.

“Lalu ada percikan api yang menyebar nyamber ke saung-saung rumah makan,” ucapnya.

Dengan bantuan dua unit armada mobil pemadam, akhirnya api dapat dipadamkan. Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini. Termasuk, saat kebakaran itu terjadi kondisi rumah makan belum beroperasi.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*